banner 728x250

7 Aneka Snack Sehat

banner 120x600
banner 468x60

Aneka Snack Sehat Untuk Dikonsumsi Sehari-hari

Aneka Snack Sehat Membiarkan perut dalam kondisi lapar hingga jam makan berikutnya adalah sesuatu kesalahan, Jika memang ingin cemilan atau makan makanan ringan, maka lebih baik makan saja. Masalahnya, banyak orang tidak tahu apakah ma

kanan ringan yang dikonsumsi ini sehat atau tidak. Salah-salah, bisa jadi yang kita makan adalah makanan yang justru bisa menimbulkan aneka masalah kesehatan, baik dalam jangka pendek maupun jangka panjang. Untuk itu, penting mengetahui apa saja jenis-jenis snack sehat yang bisa dipilih untuk mengisi perut kosong di sela-sela waktu makan. Berikut ini adalah beberapa makanan ringan yang menyehatkan yang dapat dipilih.

banner 325x300

Jenis makanan ringan yang cocok untuk perut kosong

1. POPCORN

Popcorn Pilihan Snack sehat

Makanan ringan yang Sehat satu ini kerap jadi cemilan utama saat nonton film di bioskop. Ada anggapan bahwa popcorn sebenarnya tidak bagus dikonsumsi lantaran dapat menyebabkan kegemukan. Namun, anggapan ini tidak sepenuhnya benar. Apabila membeli popcorn di bioskop, kita wajib khawatir karena adanya beragam bumbu yang membuat rasanya lebih menarik. Namun, tidak berlaku halnya dengan popcorn buatan sendiri. Popcorn sebenarnya adalah snack yang sehat. Hal ini akan tergantung dari bagaimana cara pembuatannya. Popcorn kaya akan serat, protein serta rendah lemak. Satu porsi popcorn mengandung hingga 4 gram serat, 4 gram protein serta hanya 1 gram lemak.

2. Cokelat Hitam

Cemilan sehat cokelat hitam

Cokelat hitam atau yang biasa dikenal sebagai dark chocolate, telah sejak lama dikenal sebagai jenis cokelat yang paling sehat. Ada banyak jenis cokelat yang beredar di pasaran, beberapa di antaranya merugikan dan beberapa lainnya terbilang menyehatkan. Dark chocolate ialah jenis cokelat yang paling direkomendasikan untuk dikonsumsi. Beda dengan cokelat pada umumnya, dark chocolate terbilang pahit. Ini karena dark chocolate tidak terlalu banyak memiliki campuran susu atau gula seperti jenis cokelat lainnya. Makin besar persentase cokelat yang tertera pada bungkusnya, maka akan semakin pahit cokelat tersebut. Bahkan, dark chocolate terbilang sebagai solusi dalam menurunkan berat badan.

3. Salad

Salad sebagai makanan sehat

Tidak ada alasan membenci sayuran berwarna hijau. Memakan sayur-sayuran adalah langkah sehat yang harus dibiasakan sejak dini, ini dapat meningkatkan daya tubuh agar kebal dari segala penyakit, terlebih dengan musim pandemi virus Covid-19. Banyak variasi yang bisa dicoba dalam menghidangkan snack sehat satu ini. Di antaranya adalah dengan membuatnya menjadi salad. Kunci salad ialah buat yang berwarna-warni, agar sayuran tampak menarik dan menggoda untuk dimakan. Apabila hanya makan salad yang warnanya hijau mungkin akan tampak membosankan, namun salad bisa dibuat tidak monoton. Warna dasar salad ialah kombinasi putih, hijau, kuning, jingga, merah serta ungu. Kita bisa membuatnya dari aneka sayur yang berbeda jenisnya. Potong-potong dan masukkan dalam mangkuk. Salad sangat menyehatkan dan cocok sebagai menu diet.

4. Protein Bar

Cemilan sehat protein Bar

Zaman dulu saat belum ada protein bar di pasaran, mendapat asupan protein harus melalui telur serta aneka kacang-kacangan. Ini tentu akan sangat merepotkan, apalagi karena kita harus memasak kedua bahan itu terlebih dahulu. Untungnya, zaman kini makin canggih dan kita bisa mendapatkan protein dalam bentuk protein bar. Protein bar ialah snack sehat yang kaya akan nutrisi, terutama protein sesuai namanya. Mereka yang terlampau sibuk dalam menyiapkan makanan, bisa mencoba snack satu ini. Protein bar bisa dijadikan cemilan sementara, cocok untuk teman disaat melakukan travelling. Mendapat protein bar juga cukup mudah karena bisa dibeli di minimarket atau supermarket terdekat. Protein bar dapat pula dimakan di mana saja dan kapan saja. 

5. Madu Aneka snack Sehat

Madu makanan sehat berguna

Saat mulut terasa pahit dan kita ingin mencari makanan manis seperti cokelat atau permen, beralihlah ke madu. Rasa madu tidak kalah manis dan gizinya juga lebih tinggi dibanding permen. Banyak manfaat yang bisa diperoleh dari konsumsi madu. Salah satunya ialah antioksidan. Madu juga dapat meningkatkan daya tahan tubuh sehingga kemungkinan kita terkena penyakit menjadi lebih kecil. Kita juga dapat menggunakan madu sebagai pengganti pemanis dalam minuman ataupun makanan yang dikonsumsi. Gantilah gula atau bahan pemanis buatan lainnya yang biasa digunakan dengan madu. Madu juga terbukti aman dikonsumsi bagi mereka yang memiliki kolesterol tinggi karena bisa meningkatkan HDL.

6. Buah Apel

Cemilan sehat buah apel

Snack Sehat semua buah memang terbilang bagus dikonsumsi. Saat kita lapar dan tidak ada makanan sehat yang dapat dimakan, maka buah dapat menjadi solusi yang tepat. Dari banyaknya buah di pasaran, apel ialah salah satu yang terbilang cukup bagus. Pakar kesehatan mengajurkan agar kita mengonsumsi setidaknya satu buah apel dalam sehari. Satu buah apel ini akan membuat perut terasa kenyang. Ini karena kandungan serat dalam apel yang cukup tinggi. Konsumsi apel juga terbilang bagus bagi mereka yang hendak menurunkan berat badan. Bahkan, cara terbaik mengonsumsi apel ialah dengan kulitnya sekaligus. Cuci bersih apel dan langsung dimakan tanpa perlu dikupas.

7. Yogurt

Cemilan sehat Yogurt

Mencari Aneka snack sehat tidaklah sulit karena kita bisa mengonsumsi yogurt yang bisa didapatkan dengan mudah di pasaran. Snack paling sehat ini terbilang rendah gula serta tinggi kalsium sehingga menyehatkan badan. Yogurt ialah salah satu produk olahan susu dengan kalsium tinggi serta sangat bagus bagi kesehatan tulang. Konsumsi yogurt sebagai produk olahan susu akan membuat kita mendapat semua manfaat dan kebaikan dari susu. Yogurt kaya akan berbagai mineral yang dibutuhkan tubuh seperti kalsium, fosfor serta magnesium. Agar manfaat yogurt semakin optimal, disarankan untuk mengonsumsi Greek Yogurt dengan tekstur lebih lunak sehingga lebih mudah dicerna oleh tubuh. Produk ini bisa dengan mudah ditemukan di pasaran dengan harga terjangkau sebagai Aneka Snack Sehat.

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *